image_pdf
Jajaran Pimpinan FMIPA UM Nyatakan Berkomitmen Menolak Gratifikasi dan Korupsi

Malang. Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam (FMIPA) Universitas Negeri Malang (UM) tandatangani Pencanangan FMIPA UM sebagai Zona Integritas – Wilayah bebas dari Korupsi dan Wilayah Birokrasi Bersih Melayani pada Jumat (14/08). Acara ini dibarengkan dengan tasyakuran memperingati Hari Ulang Tahun Republik Indonesia (HUT RI) ke 75 dan diikuti oleh seluruh jajaran pimpinan fakultas hingga jurusan.

Dekan FMIPA berikan sambutan

“Ada tiga agenda yang akan kita ikuti bersama hari ini, diantaranya adalah Pencanangan FMIPA sebagai zona integritas menuju wilayah bebas korupsi dan bersih melayani, acara tasyakuran HUT RI dan memberikan ucapan selamat datang kepada mahasiswa baru dalam bentuk video, mengingat PKKMB tahun ini akan dilaksanakan secara virtual,” jelas Prof. Dr. Hadi Suwono, M.Si, selaku Dekan FMIPA UM dalam sambutannya. Ia menambahkan, kegiatan ini dibarengkan dengan tasyakuran peringatan HUT RI agar dapat memompa semangat kemerdekaan untuk fmipa lebih maju dan Indonesia maju.

Dekan FMIPA UM Tandatangani Pencanangan FMIPA sebagai Zona Integritas

FMIPA berkomitmen menolak gratifikasi dan korupsi, salah satunya dalam proses manajemen yang bersih. Dekan mengajak kepada seluruh warga FMIPA untuk memulainya dari diri sendiri, kemudian di unit-unit terkait, dan juga di wilayah universitas ini. Sebagai bentuk komitmen, seluruh pimpinan FMIPA menandatangani pencanangan tersebut diatas banner besar yang terpampang di depan Gedung B20 FMIPA, tempat diselenggarakannya acara hari ini.

Foto bersama setelah pemotongan tumpeng

“Saya berikan potongan tumpeng ini kepada Koordinator Program Studi terbaru di FMIPA (Prodi Bioteknologi) agar semangat kemerdekaan dapat tersalur dalam memulai menjalankan prodi yang masuk tahun pertama di tahun ini,” ujar Dekan FMIPA setelah memotong tumpeng sebagai simbolis tasyakuran peringatan HUT RI ke-75. Di sesi terakhir, seluruh pimpinan fakultas membuat video ucapan selamat datang kepada mahasiswa baru Fakultas MIPA, dan ucapan selamat Hari Ulang Tahun Kemerdekaan Republik Indonesia.

Selamat datang Mahasiswa baru! Selamat datang Saintis Muda!

Pewarta           : Ulya Aziza Fitriya – Internship Humas UM

Pewarta Foto   : Humas UM