image_pdf

Dalam rangka tindak lanjut pelaksanaan kerja sama antara Fakultas Teknik (FT) Universitas Negeri Malang (UM) dengan University Leads dan University Malaya, menyelenggarakan acara International Lecture Mobility bertema Signing of The Implementation Agreement, Kamis (9/3) bertempat di Seminar Room, Gedung A20, Lantai 2. Kegiatan dimulai dengan pembacaan doa dilanjutkan dengan menyanyikan lagu kebangsaan dari berbagai daerah diantaranya Indonesia, United Kingdom, dan Malaysia. 

Dalam sambutannya, Dr. Miller Alonso Camargo Valero sebagai delegasi dari University Leads UK menyampaikan terima kasih kepada pihak UM karena telah menyambut dengan hangat dan beliau juga menjelaskan telah menemukan hal-hal baru ketika berkunjung ke Kota Malang. Besar harapan Dr. Miller untuk dapat berkunjung kembali ke Kota Malang di kesempatan lain.

Pada kesempatan yang sama, Prof. Dr. Nor Liyana dari University Malaya berharap antara Universitas Negeri Malang dengan University Malaya dapat berkolaborasi dengan baik. “Saya berharap UM di Malang dan UM di Malaysia lebih banyak berkolaborasi. Kita sama-sama menyatukan visi masing-masing dari kita dan lebih banyak lagi untuk berkolaborasi di masa depan, insyaallah” papar Prof. Liyana. 

Selaras dengan pernyataan Dr. Miller, Prof. Dr. Nor Liyana juga mengucapkan terima kasih atas penyambutan serta pelayanan yang baik dari pihak UM. Pada kesempatan ini merupakan kunjungan pertama kali olehnya ke Kota Malang. Oleh sebab itu, beliau sangat mengapresiasi segala hal yang berada di Kota Malang seperti lingkungannya, makanan, flora, serta fauna. Rangkaian kegiatan diakhiri dengan pemberian cinderamata serta sesi dokumentasi bersama.

Pewarta: Zalfa Awwala Q.A – Internship Humas UM