image_pdf
Wakil Rektor III UM Dr. Mu’arifin, M.Pd. saat membuka kegiatan

Poor. Universitas Negeri Malang (UM) sebagai Perguruan Tinggi yang mengedepankan excellence in Learning Innovation terus menerus berkembang dan melakukan inovasi. Universitas Negeri Malang pada tanggal 18 Februari 2021 mengadakan TOT bagi dosen pembimbing program kreativitas mahasiswa (PKM). Kegiatan ini dibuka oleh Wakil Rektor III UM Dr. Mu’arifin, M.Pd.

“Saya, selaku Wakil Rektor Bidang Kemahasiswaan UM mengucapkan terimakasih kepada tim dosen muda UM yang sudah melakukan kegiatan pembimbingan PKM. Untuk itulah saya sampaikan bahwa kami bangga dengan prestasi tahun lalu yakni 10 besar, namun untuk tahun ini kita wajib naik peringkat, berposisi di 3 besar.” Jelas WR 3 UM.”

Dr. Sugeng Santoso, M.Agr dari IPB saat menyampaikan materi

Senada dengan Wakil Rektor III UM, Ketua PKM Centre UM Dr. Heny Kusdianti, M.M. berharap pada tahun 2021 UM dapat naik peringkat menuju tiga besar nasional.

“UM sangat berkepentingan dalam PKM ini. Kami harap ada pematangan ide dari para pendamping PKM. Seleksi dilakukan di tingkat Fakultas, kemudian dilanjutkan ke PKM Centre tingkat Universitas Negeri Malang. Dalam PKM UM 2021, UM yakin bisa naik peringkat menuju 3 besar. Secara teknis kita mampu bersaing, fokusnya adalah kinerja kita semua.” Jelas Dr. Heny Kusdianti, M.M dari FE.

Raihan Prestasi PKM UM tahun 2020

Sementara itu Dr. Sugeng Santoso, M.Agr dari IPB menyatakan bahwa UM memiliki potensi sangat besar untuk menjadi juara umum Pimnas 2021.

“Setiap tahun, perguruan tinggi banyak sekali peminatnya. PKM sendiri berkembang menjadi PKM AI, GT dan 5 bidang. Saat ini muncul PKM Gagasan Futuristik dan Konstruktif. Tentu saja kami harap UM berperan dan mendominasi PKM, jika memungkinkan menjadi juara umum pimnas. UM Memiliki potensi sangat besar, untuk itulah diperlukan kinerja bersama diantara mahasiswa.” Jelas Dr. Sugeng Santoso, M.Agr.

Ferril Irham Muzaki – Dosen KSDP FIP Universitas Negeri Malang

Link Youtube: https://www.youtube.com/watch?v=rj9qj5qJZsE