Fakultas Sastra UM Terima Kunjungan dari Guru Sassamakki School Pattani Thailand
Bagikan:
Bagikan:
Malang – Fakultas Sastra Universitas Negeri Malang (UM) menyambut kunjungan Guru Sassamakki School Pattani, Thailand, pada Rabu (23/4) di Gedung D16 lantai 2. Acara tersebut menjadi ajang silaturahmi yang hangat dan produktif dalam mempererat hubungan internasional.
Kunjungan ini dihadiri oleh Dekan Fakultas Sastra Dr. Moch. Syahri, S.Sos., M.Si., bersama Wakil Dekan I Dr. Evynurul Laily Zen, S.S., M.A., Ph.D., Wakil Dekan II Dr. Edy Hidayat, S.Pd., M.Hum., Wakil Dekan III Prof. Dr. Kusubakti Andajani, M.Pd., serta Prof. Gatut Susanto, M.M., M.Pd. Sebanyak 17 guru dari Sassamakki School didampingi dua penerjemah turut hadir dalam kunjungan ini.
Acara dimulai dengan sambutan dari Prof. Gatut Susanto, M.M., M.Pd., yang menyampaikan apresiasinya. “Kami sangat berterima kasih atas kunjungan ini, yang menunjukkan komitmen bersama dalam membangun hubungan internasional,” ujarnya.
Perwakilan Sassamakki School, Pak Muhammad Uma, juga menyampaikan rasa terima kasih atas sambutan Fakultas Sastra UM. Setelah itu, para guru memperkenalkan diri dalam suasana santai yang difasilitasi oleh pendamping penerjemah.
Dalam diskusi, Prof. Dr. Kusubakti Andajani, M.Pd., mengenalkan berbagai program studi di UM dan menyampaikan harapan agar siswa Thailand melanjutkan pendidikan tinggi di UM. “Saat ini, kami memiliki mahasiswa Thailand yang sedang belajar di Jurusan Sastra Inggris. Kami sangat terbuka menerima siswa-siswi lainnya untuk bergabung,” ungkapnya.
Wakil Dekan I, Dr. Evynurul Laily Zen, menambahkan informasi tentang jalur masuk UM, termasuk beasiswa untuk mahasiswa internasional. Hal ini disambut antusias oleh guru-guru Sassamakki School melalui berbagai pertanyaan.
Kunjungan diakhiri dengan pertukaran cinderamata antara Fakultas Sastra UM dan Sassamakki School, serta sesi foto bersama sebagai penutup.
Penulis: Putri Wahyuni N. – Mahasiswa S1 Bahasa dan Sastra Indonesia
Editor: Muhammad Salmanudin Hafizh Shobirin – Humas UM