Kerjasama UM dan Bank Jatim Dorong Digitalisasi Kampus
Bagikan:
Bagikan:
Malang – Sebagai upaya mewujudkan digitalisasi kampus, Universitas Negeri Malang (UM) menjalin kerja sama dengan PT Bank Pembangunan Daerah Jawa Timur Tbk (Bank Jatim). Kolaborasi ini resmi dimulai melalui penandatanganan nota kesepahaman pada Jumat (29/11) di Aula Sidang Senat, lantai 9 Graha Rektorat. Acara tersebut dihadiri oleh Rektor UM, Prof. Dr. Hariyono, M.Pd., beserta jajaran, serta Senior Executive Vice President (SEVP) Korporasi, Sindikasi, dan Kelembagaan Bank Jatim, Koerniawan Prijambodo, bersama tim.
Dalam sambutannya, Koerniawan menegaskan komitmen Bank Jatim dalam mendukung tridharma perguruan tinggi di UM. “Sebagai bank milik masyarakat dan Pemerintah Provinsi Jawa Timur, kami berkewajiban mendukung universitas sebagai pusat ilmu pengetahuan dan perkembangan ekonomi masyarakat,” ujarnya.
Koerniawan juga menjelaskan bahwa digitalisasi akan mempermudah transaksi keuangan mahasiswa, universitas, dan perbankan. “Kami mengembangkan ekosistem digital untuk universitas, termasuk rumah sakit, agar pelayanan menjadi lebih efisien. Sistem kami sudah dianggap reliable dan dapat diandalkan. Semua layanan ini gratis karena Bank Jatim adalah milik masyarakat,” tambahnya.
Rektor UM, Prof. Dr. Hariyono, M.Pd., menyambut positif kerja sama ini. Ia menyoroti pentingnya tata kelola keuangan yang baik di universitas. “Dengan sistem yang baik, kita bisa meningkatkan kecerdasan finansial di UM. Kami berharap semakin banyak bank yang berperan aktif, sehingga memberikan manfaat lebih besar bagi civitas akademika,” terangnya.
Prof. Hariyono juga menekankan perlunya peningkatan pemahaman dosen dan tenaga kependidikan terkait literasi keuangan. “Masih banyak yang belum memiliki penghasilan pasif setelah pensiun. Kami berharap Bank Jatim dapat membantu mahasiswa mengembangkan kewirausahaan. Saat ini, sekitar sepertiga mahasiswa S1 sudah mulai berwirausaha dengan dukungan dari Bank Jatim,” jelasnya.
Di akhir sambutannya, Prof. Hariyono mengungkapkan harapan agar kerja sama ini tidak sekadar formalitas. “Kami ingin kolaborasi ini menghasilkan program bersama yang merajut nilai kebersamaan dan memberikan manfaat nyata bagi semua pihak,” tutupnya.
Kolaborasi ini sejalan dengan tujuan SDGs nomor 4 (Pendidikan Berkualitas) dan nomor 8 (Pekerjaan Layak dan Pertumbuhan Ekonomi), mendukung digitalisasi sebagai upaya peningkatan kualitas pendidikan dan ekonomi.
Pewarta: Trisna Marsadi – Internship Humas UM
Foto: Agil Afzal Mahfud – Internship Humas UM
Editor: Muhammad Salmanudin Hafizh Shobirin – Humas UM