image_pdf

Universitas Negeri Malang (UM) menerima kunjungan kerjasama MAN 2 Model Medan dan SMAN Model Terpadu Bojonegoro pada hari Selasa, (23/01) yang bertempat di Aula Lantai 1 Graha Rektorat UM. Kunjungan kali ini dihadiri oleh perwakilan guru dari MAN 2 Medan dan SMAN Model Terpadu Bojonegoro dengan tujuan untuk menggali informasi terkait seleksi pendaftaran mahasiswa baru di UM.

Dr. Rizky Firmansyah S.E, M.S.A selaku Kepala Subdit Seleksi Direktorat Pendidikan dalam pemaparan materinya menyampaikan tentang prodi, daya tampung, dan berbagai jalur pendaftaran serta program seleksi mulai dari Seleksi Nasional Berdasarkan Prestasi (SNBP), Seleksi Nasional Berbasis Tes (SNBT) dan mandiri hingga akreditasi prodi yang dimiliki UM.

Dr. Rizky juga menyampaikan program baru UM yaitu Organization Leadership Festival (OLF) 2024. “Untuk para murid bapak ibu yang menjadi ketua atau wakil OSIS, MPK, PMR dan Pramuka bisa mendaftarkan diri di program ini. 50 terbaik akan mendapatkan golden tiket lolos seleksi jalur mandiri dan 3 terbaik akan mendapatkan platinum tiket lolos seleksi mandiri bebas SPSA” paparnya.

Menanggapi program OLF ini, Drs. Azis Ghozali menyampaikan bahwa program ini sangat bagus bagi para ketua dan wakil organisasi. “Saya rasa program ini bagus sekali ya. Jadi usaha anak-anak di sekolah sebagai ketua dan wakil organisasi terbayar dan bisa membuka jalan dia masuk PTN” pungkasnya.

Sejalan dengan pendapat Drs. Azis, Wuri Tamtama juga menyampaikan bahwa OLF juga potensial untuk meningkatkan persentase kelulusan siswa siswinya di PTN khususnya di UM. “OLF ini bagus sekali, kebetulan kita tadi datang bersama waka kesiswaan sehingga informasi terkait OLF ini akan segera kita sampaikan dan sosialisasikan ke anak-anak. Jadi yang berminat bisa segera daftar” ujar Wuri.
Dalam wawancaranya kepada Kepala SMAN Model Terpadu Bojonegoro, Drs. Azis Ghozali menyampaikan bahwa beliau ingin menggali informasi terkait pendaftaran mahasiswa UM sebagai bentuk persiapan seleksi penerimaan mahasiswa baru 2024 yang akan dibuka di bulan Februari mendatang.
“Kunjungan kita kemari ingin mendapatkan informasi tentang UM mulai dari prodi, daya tampung dan keketatan persaingannya. Tentunya tujuannya juga untuk mempersiapkan anak-anak kelas 12 SMAN Model Terpadu Bojonegoro yang berminat melanjutkan pendidikan ke UM,” paparnya dalam sesi wawancara kepada Kepala SMAN Model Terpadu Bojonegoro.

Wuri Tamtama, S. Pd.I, M. Pd, Kepala MAN 2 Model Medan juga menjelaskan mengenai keinginan dalam memperluas jejaring bersama UM dalam penerimaan mahasiswa, mengingat bahwa siswa siswi dari SMA kami tertarik dengan program studi pendidikan.
“Mengingat dari tahun lalu siswa siswi dari SMA kami banyak yang tertarik dengan prodi pendidikan, serta sebagai akademisi kami sangat menyarankan siswa siswi kami untuk lanjut ke-UM karena UM sebagai kampus pendidikan no 1 di Indonesia, jadi kami ingin tahun ini siswa siswi kami jangkauannya tidak hanya di Unimed tetapi juga di UM,” jelas Wuri dalam wawancaranya.

Agenda kunjungan pada kali ini merupakan bentuk antusiasme para guru dan siswa terhadap UM sebagai kampus tujuan para siswa siswi kelas 12 untuk melanjutkan Pendidikan Tinggi.

Pewarta: Inayah Amalia Taufani

Editor: Muhammad Salmanudin Hafizh Shobirin – Humas UM

Perbaruhi wawasan Anda dengan sajian informasi kami di media kami berikut ini:
■ Laman Resmi UM https://www.um.ac.id/
■ Channel Youtube Resmi UM https://bit.um.ac.id/YTUM
■ Handle: https://youtube.com/@UM-UniversitasNegeriMalang
■ Youtube Community: https://bit.um.ac.id/KomunitasYTUM
■ Twitter Resmi UM https://bit.um.ac.id/TweetUM
■ Halaman Facebook Resmi UM https://bit.um.ac.id/FbUM
■ Instagram Resmi UM https://bit.um.ac.id/IGUM
■ TikTok Resmi UM https://bit.um.ac.id/vtum