image_pdf
Proses pengambilan sumpah bagi para Juri Lomba

Malang. Musabaqah Tilawatil Qur’an (MTQ) ke-XV Universitas Negeri Malang (UM) kembali digelar setelah kemenangan UM sebagai Juara Umum dalam MTQ MN ke 4 kalinya di Universitas Syiah Kuala beberapa bulan yang lalu. Musabaqah ini merupakan agenda Unit Kegiatan Mahasiswa (UKM) Alquran Study Club (ASC) yang diadakan setiap tahun sebagai ikhtiar untuk menemukan talenta mahasiswa UM dalam bidang kealqur’anan. Wakil Rektor III UM, Dr. Mu’arifin, M.Pd mendukung penuh kegiatan tersebut dan membuka secara resmi pada Jumat (18/10) di aula Fakultas Ekonomi (FE) UM.

WR III UM selalu mengingatkan kepada seluruh mahasiswa yang bergelut di bidang kealqur’anan, bahwa tujuan utama perlombaan MTQ adalah untuk dapat memahami alqur’an atau bahkan dapat menerapkan nilai-nilai Alqur’an dalam kehidupan sehari-hari. Jika dalam lingkup internal sudah mencerminan perilaku qur’ani, maka diharapkan nanti dapat membawa nilai-nilai Alqur’an dalam kehidupan berbangsa dan bernegara serta dapat selamat di akhirat nanti.

“Setelah mindset bahwa nilai-nilai Alquran harus diterapkan, selanjutnya sesuai dengan tradisi kita sebagai Juara Umum MTQ juga sebisa mungkin untuk dipertahankan. Dalam musabaqah ini diharapkan akan muncul talenta, bibit-bibit unggul yang nantinya akan mewakili UM dalam MTQ ke jenjang yang lebih tinggi. Insyaallah, dengan terselenggaranya MTQ UM ini, akan muncul calon-calon yang akan membawa nama UM di kancah nasional. Tetap semangat membina adik-adik kita, mari kita persiapkan diri untuk event-event lainnya. Selamat bermusabaqah,” pesan Dr. Mu’arifin dalam sambutannya.

Wakil Rektor III UM, Dr. Mu’arifin, M.Pd menyampaikan sambutan

Terdapat 10 cabang musabaqah yang dilombakan dalam MTQ UM ke 15 ini, diantaranya adalah Musabaqah Tartilil Qur’an (MTrQ), Musabaqah Tilawatil Qur’an (MTQ), Musabaqah Hifdzil Qur’an (MHQ), Musabaqah Fahmil Qur’an (MFQ), Musabaqah Khattil Qur’an (MKQ), Musabaqah Syarhil Qur’an (MSQ), Musabaqah Debat Bahasa Inggris (MDBI), Musabaqah Debat Bahasa Arab (MDBA), Musabaqah Karya Tulis Ilmiah (MKTIA), dan Musabaqah Desain Aplikasi Alqur’an (MDAQ).

Pewarta           : Ulya Aziza Fitriya – Internship Humas UM