image_pdf

Universitas Negeri Malang (UM) lakukan pertemuan dan diskusi dengan delegasi dari Leiden University Belanda. Kegiatan ini dilakukan pada pukul 12.00 WIB, Rabu (09/11) di  Ruang Sidang Rektor lantai 8 Graha Rektorat UM. Kegiatan yang dihadiri oleh Rektor UM, Wakil Rektor I UM, Wakil Rektor III UM, Wakil Rektor 4 UM, dan Direktur Kantor Urusan Internasional ini menjadi langkah awal kerja sama antara UM dengan Leiden University. Selain itu, para dekan dan perwakilan dari Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam (FMIPA), Fakultas Sastra (FS), dan Fakultas Ilmu Sosial (FIS) juga turut diundang untuk menyampaikan aspirasinya dalam rangka meningkatkan kualitas riset dan akademik di UM.

Acara ini dibuka oleh Direktur Kantor Urusan Internasional, Evi Eliyanah, S.S., M.A., Ph.D., dengan penayangan video profil dari masing-masing universitas. Direktur Koninklijk Instituut voor Taal-, Land- en Volkenkunde (KITLV), Dr. Marrik Bellen menjelaskan secara detail terkait Leiden University dan KITLV. KITLV sendiri adalah bagian dari Leiden University Libraries (UBL) yang merupakan hasil kerja sama dengan Badan Riset dan Inovasi Negara (BRIN). Dr. Marrik mengungkapkan, KITLV telah bergerak selama 53 tahun dan kini berfokus pada akuisisi dan pembuatan katalog, digitalisasi literatur, sebagai pusat publikasi, serta terus menjalin kerja sama dengan institusi lain, salah satunya adalah UM.

Dari pemaparan tersebut, Rektor UM, Prof. Dr. Hariyono, M.Pd., memberikan apresiasi yang tinggi kepada Dr. Marrik dan bagaimana Leiden University mengolah data literaturnya dengan baik. Beliau berharap apa yang disampaikan Dr. Marrik dapat dimanfaatkan dengan baik oleh para perwakilan dari masing-masing fakultas agar terus meningkatkan kualitas pendidikannya di masing-masing fakultas. Beliau berharap para delegasi juga dapat hadir dalam kuliah tamu yang dilaksanakan di Gedung Kuliah Bersama (A20) lantai 9 pada pukul 14.00 WIB.

”Semoga ini bukan menjadi kunjungan yang pertama dan terakhir, namun akan terus terjalin. Jika Bapak/Ibu dari Leiden University ada waktu, mungkin bisa mampir ke kampus kami,” ujar Prof. Hariyono.

Dekan FMIPA, Prof. Dr. Hadi Suwono, M.Si., melihat adanya potensi kerja sama yang dapat dilakukan FMIPA UM dengan Leiden University. Beliau berharap para dosen atau peneliti dari Leiden University dapat secara berkala memberi kuliah tamu. Selain itu, beliau juga berharap ada kolaborasi antara peneliti dari Leiden University dengan peneliti dari FMIPA agar mampu meningkatkan jumlah dan kualitas riset di UM. 

Sejalan dengan hal tersebut, Wakil Rektor III, Dr. Ahmad Munjin Nasih, S.Pd., M.Ag., menjelaskan bahwa kerja sama dengan Leiden University dapat membuka kesempatan bagi dosen di UM untuk menjalin kolaborasi dengan dosen-dosen di Leiden University. Beliau berharap dapat melakukan riset bersama antar universitas untuk tingkatkan kualitas masing-masing institusi.

Kegiatan diakhiri dengan penandatanganan Memorandum of Understanding (MoU) antara UM dengan Leiden University. Penandatanganan dilakukan oleh Direktur KUI dengan Direktur KITLV disaksikan oleh Rektor UM dan Prof. Marian Klamer, serta seluruh tamu undangan yang hadir. Setelah seluruh rangkaian acara selesai, para tamu undangan segera menuju GKB A20 untuk menghadiri kuliah tamu Cleveringa Lecture 2022.

Pewarta: Nawal Kamilah Ismail – Internship Humas UM.