image_pdf

Malang. Universitas Negeri Malang (UM) sukses menggelar acara Launching Dies Natalis ke-67 tahun pada Rabu (16/06). Kegiatan yang mengusung tema “Inovasi Bernas, Wujudkan Merdeka Belajar” ini dilaksanakan secara luring dan daring di Aula Lantai 9 Graha Rektorat dengan menerapkan protokol kesehatan Covid-19 yang ketat dan disiarkan langsung melaui kanal Youtube dan media sosial resmi UM secara serentak.Acara ini dihadiri oleh undangan terbatas yang terdiri dari Ketua Senat, Rektor beserta jajaran Pimpinan UM serta panitia yang bertugas dengan durasi waktu tidak lebih dari 1 jam.

Dalam sambutannya Ketua Senat UM, Prof. Dr. H. Sukowiyono. S.H., M.Hum., menyampaikan bahwa tema yang diambil sangatlah tepat dengan realitas yang ada pada saat ini . “Tema ini adalah tema yang tepat dan maknanya sangat mendalam, serta menunjukkan bahwa UM telah memiliki sejarah gemilang yang panjang sejak awal bedirinya hingga bertransformasi dalam lembaga pendidikan baru bernama UM,” ujarnya.

Sementara itu dalam sambutannya, Rektor UM, Prof. Dr. AH. Rofi`uddin, M.Pd. menyampaikan harapannya untuk UM di 67 tahun ini. “Saya berharap bahwa seluruh kegiatan Dies ke 67 ini bukan sekedar dimaknai sebagai wujud euforia ulang tahun yang hanya terkesan pesta, tetapi benar-benar sangat lekat dengan kesyukuran atas banyak prestasi yang telah diraih dan motivasi untuk terus berprestasi melalui berbagai inovasi, agar eksistensi UM untuk terus memberikan manfaat yang makin luas. Dalam konteks era digital ini, diharapkan seluruh kegiatan dies ke 67 ini dapat dinikmati oleh seluruh lapisan masyarakat, melalui berbagai saluran, media, dan produk-produk kreasi digital UM lainnya”.

“Keberhasilan Dies ke 67 ini, tidak hanya ditandai dengan terselenggaranya semua kagiatan yang telah diagendakan. Tetapi juga tampak dalam sejauhmana nilai-nilai yang diintegrasikan ke dalam agenda itu dapat terdistribusi ke dalam semangat perubahan seluruh warga UM. Oleh sebab itu, desain program dan kegiatan dalam agenda Dies ini benar-benar memperhatikan dua hal tadi. Oleh sebab itu, marilah kita semua peduli terhadap Dies ini, dan mengambil peran secara proporsional untuk bersama merayakan keberhasilan sejak launching ini hingga akhir acara, bahkan hingga nilai-nilai Dies benar-benar tertanam ke dalam jiwa kita dalam membangun UM ke depan yang lebih baik,” pungkasnya Rektor.

Acara ini merupakan seremonial pembukaan dari beberapa agenda yang akan digelar dalam rangka Dies Natalies ke-67 UM yang jatuh pada tanggal 18 Oktober 2021 mendatang. dan rangkaian agenda kegiatan dapat diakses pada laman www.diesnatalis.um.ac.id.

Pewarta : Luthfi Maulida Rochmah – Internship Humas UM (Mahasiswa Sastra Arab UM)