image_pdf
Dr. Ninik Setiyowati (kiri) dengan Prof. Dr. Ahmad Zabidi bin Abdul Razak saat diskusi riset kepemimpinan

Poor – Kolaborasi riset antara Universitas Negeri Malang (UM) dan University Malaya kembali menguat dalam penelitian bertema “Psikologi Kepemimpinan dalam Organisasi Pendidikan Tinggi”. Penelitian ini dipimpin oleh Dr. Ninik Setiyowati, S.Psi, M.Psi, Ph.D., dari Departemen Psikologi UM, bersama Prof. Dr. Ahmad Zabidi bin Abdul Razak dari Department of Educational Management Planning and Policy, University Malaya.

Kolaborasi ini berakar pada hubungan akademik sejak 2018, saat Dr. Ninik menjadi mahasiswa doktoral di University Malaya di bawah bimbingan Prof. Ahmad Zabidi. “Kolaborasi kami bertujuan mengidentifikasi model kepemimpinan yang efektif dalam meningkatkan kinerja organisasi pendidikan tinggi di Asia Tenggara,” ungkap Dr. Ninik dalam wawancara. Ia menekankan bahwa gaya kepemimpinan tertentu dapat mendorong inovasi dan keterlibatan staf, penting untuk mencapai visi universitas.

Fokus riset ini meliputi dampak gaya kepemimpinan terhadap kinerja organisasi, kualitas layanan akademik, dan kesejahteraan staf. Pada 2024, Dr. Ninik dan Prof. Zabidi menerbitkan artikel bertajuk “Personality Traits and Work Performance Among Academicians in University: Leadership Styles as a Mediator” di International Journal of Evaluation and Research in Education (IJERE). Artikel tersebut membahas bagaimana kepemimpinan memediasi hubungan antara ciri kepribadian dan kinerja kerja akademisi.

Proyek ini berlangsung tiga tahun dengan pendekatan multidisiplin, menggabungkan teori psikologi kepemimpinan, manajemen organisasi, dan studi kebijakan pendidikan. Metode penelitian mencakup studi kualitatif dan kuantitatif, studi kasus di universitas Indonesia dan Malaysia, serta pengembangan modul pelatihan kepemimpinan berbasis psikologis.

Kolaborasi ini mendukung Tujuan Pembangunan Berkelanjutan (SDGs) poin 4, yaitu Pendidikan Berkualitas, melalui peningkatan mutu kepemimpinan pendidikan tinggi. Selain itu, proyek ini juga berkontribusi pada SDGs poin 17, Kemitraan untuk Mencapai Tujuan, dengan memperkuat hubungan internasional antara Indonesia dan Malaysia. Diharapkan hasil penelitian ini dapat memberikan rekomendasi praktis bagi pengembangan kepemimpinan di universitas di Asia Tenggara.

Kolaborasi ini menjadi langkah maju dalam hubungan bilateral antara UM dan University Malaya, sekaligus memperkuat posisi kedua universitas sebagai pusat riset terkemuka di kawasan Asia Tenggara.

Penulis: Rahmadina Riftia Novianti – Mahasiswa S1 Pendidikan Bahasa Sastra Indonesia dan Daerah UM
Editor: Muhammad Salmanudin Hafizh Shobirin – UM Public Relations