image_pdf

Poor- Monumen Fakultas Pendidikan Ilmu Pengetahuan Sosial (FPIPS) telah diresmikan oleh Dekan Fakultas Ekonomi, Dr. Cipto Wardoyo, S.E., M.Pd., M.Si., Ak., CA. pada Sabtu (16/02) di halaman Fakultas Ekonomi Universitas Negeri Malang (UM). Acara yang diikuti oleh seluruh sesepuh, senior dan dosen FPIPS ini dimulai pukul 09.00-11.00 WIB.

Acara peresmian ini dimulai dengan pembacaan ayat suci Al-Qur’an yang dibawakan oleh M. Syarifuddin, mahasiswa prodi S1 Manajemen, Fakultas Ekonomi. Selanjutnya adalah sambutan-sambutan.

Sambutan pertama disampaikan oleh Dekan Fakultas Ekonomi, Dr. Cipto Wardoyo, S.E., M.Pd., M.Si., Ak., CA. Beliau menyampaikan bahwa acara peresmian ini tidak hanya untuk meresmikan monumen tetapi juga dijadikan ajang silaturrahmi bagi para sesepuh dan senior dosen FPIPS. Beliau juga memaparkan target-target yang akan dicapai Fakultas Ekonomi dalam satu tahun kedepan dalam rangka meningkatkan kualitas fakultas. Beliau berharap para sesepuh dan senior bersedia memberikan saran dan bimbingannya untuk mewujudkan target tersebut. Sambutan selanjutnya disampaikan oleh Dekan terakhir FPIPS, Drs. H. Suparlan, M.Si. Beliau menjelaskan sejarah bergantinya nama FPIPS menjadi Fakultas Ekonomi (FE) yang terjadi sekitar tahun 1999-2000 an.

“Bergantinya nama dari Fakultas Pendidikan Ilmu Pengetahuan Sosial (FPIPS) menjadi Fakultas Ekonomi (FE) menyebabkan tiga jurusan menyebar di berbagai fakultas. Jurusan Geografi dipindahkan di Fakultas Matematika dan IPA (MIPA), Jurusan Sejarah dimasukkan di Fakultas Sastra dan PPKN diikutkan di Fakultas Ilmu Pendidikan. Setelah beberapa waktu, Universitas Negeri Malang mendirikan Fakultas Ilmu Sosial (FIS). Sehingga, ketiga jurusan tersebut dapat bergabung kembali menjadi satu di bawah naungan FIS,” paparnya.

Acara selanjutnya yakni prosesi peresmian monumen. Dr. Cipto Wardoyo, S.E., M.Pd., M.Si., Ak., CA bersama Drs. H. Suparlan, M.Si meresmikan monumen tersebut, diawali dengan pengguntingan pita lalu dilanjutkan dengan pembukaan gorden yang menutupi monumen selama acara berlangsung. Monumen tersebut bertuliskan “AKU DULU FPIPS” yang menjelaskan bahwa sebelum adanya Fakultas Ekonomi, Fakultas tersebut bernama Fakultas Pendidikan Ilmu Pengetahuan Sosial (FPIPS).

“Monumen FPIPS ini merupakan sejarah penting bagi perjalanan Universitas Negeri Malang. Berdirinya menjadi pengingat bagi kita bahwa UM tidak terbentuk dengan mudah, tetapi dengan perjuangan yang keras dari seluruh civitas akademika. Maka dari itu, mari kita jaga bersama.” Pesan Suparlan di akhir sambutannya. Acara ditutup dengan doa dan pemotongan tumpeng.

Pewarta           : Ulya Fitriya – Internship Humas UM

Photografer     : Salsabila Indana Zulfa – Internship Humas UM