Peresmian UTM Satellite Office di UM
Bagikan:
Pada hari Jumat, tanggal 9 September 2022 Universitas Negeri Malang (UM) menyelenggarakan majelis Peresmian UTM Satellite Office di UM dan UM Satellite Office di Universiti Tekonologi Malaysia (UTM).
Delegasi dari UTM yang berjumlah 9 orang hadir langsung dengan dipimpin langsung oleh Vice Chancellor UTM, Prof. Ahmad Fauzi Ismail. Ini adalah kali pertama Vice Chancellor UTM berkunjung ke UM meskipun hubungan persahabatan antara kedua universitas sudah terjalin hampir satu dekade (mulai 2014). UTM adalah salah satu mitra terpenting UM dalam mewujudkan visi UM menjadi perguruan tinggi unggul dan rujukan di tingkat Asia dan dikenal dunia.
Berbagai event internasional dan kegiatan kerjasama telah terjalin antara kedua kampus antara lain dalam bidang-bidang seperti berikut:
Bidang Pendidikan:
Bidang Penelitian:
Pengabdian kepada masyarakat:
Kegiatan ini adalah salah satu rangkaian kegiatan UM dalam rangka internasionalisasi pendidikan tinggi yang menjadi tuntutan ketika mobilitas orang, informasi dan ide semakin deras arusnya. Internasionalisasi pendidikan tinggi bagi UM adalah pemajuan ilmu pengetahuan dan relasi antar bangsa.
Dengan pijakan kerjasama untuk saling menguatkan dalam pendidikan, penelitian dan pengabdian kepada masyarakat inilah, UM dan UTM bersepakat untuk saling memberi ruang bagi adanya kantor satelit atau kantor perwakilan, dalam konteks internasional dikenal juga dengan istilah Satellite Office.
UTM memiliki ruang di UM, yaitu di Gedung Kuliah Bersama A19, lantai 3. UM pun akan memiliki ruang yang menjadi bagian penting dari UTM di Institut Ibnu Sina di kampus mereka di Johor Bahru.
Pembukaan satellite office ini diharapkan semakin meningkatkan visibilitas UM di UTM dan Malaysia, UTM di UM dan di Indonesia. Tentunya UM sangat bangga menjadi host bagi satellite office UTM pertama di Indonesia. Satellite Office UTM yang ada di UM ini akan menjadi hub ekstensi dari UTM, di mana mahasiswa, dosen, tenaga kependidikan dan juga masyarakat umum untuk mendapatkan informasi mengenai studi lanjut, kesempatan magang, kolaborasi riset dan publikasi, serta pengabdian kepada masyarakat. Kantor ini juga bisa dimanfaatkan menjadi wadah pengelolaan alumni. Kami pun berharap yang sama untuk Satellite Office UM yang nantinya beroperasi di Kampus UTM di Johor Bahru.